Berendam dan Main Air di Pemandian Air Panas Ciwalini dan Cimanggu

Setelah di post sebelumnya saya share tempat wisata untuk bersantai dan menikmati alam. Kali ini saya mau share tentang tempat wisata untuk bermain main air atau sekedar berendam di air panas.


Bermain air merupakan suatu hal yang sangat menyenangkan baik untuk anak anak maupun remaja seperti saya. hehe
Dengan bermain air kita bisa menghilangkan penat dan menghabiskan waktu apalagi bila di temani cemewew, main air akan lebih lebih menyenangkan.
Makanya saya ajak kalian ke pemandian air panas ciwalini ini, ada beberapa tempat wisata pemandian air panas selain ciwalini, yaitu pemandian air panas cimanggu atau ciwidey valley resort.
Untuk sekarang saya menjelaskan tentang pemandian air panas ciwalini dulu.





Seperti yang kalian liat, disini ada satu main pool yang lumayan besar yang bisa digunakan berbagai usia, tinggi kolam di titik terdalam hanya 1 meteran. Jika bosan hanya berenang atau berendam saja kalian bisa membeli bola karet untuk bermain bola, disini juga terdapat seluncuran air, tapi seluncuran nya kecil mungkin karena ini diperuntukan untuk anak kecil.

Setelah bermain air, duduk di saung saung tempat peristirahatan atau lesehan di tikar akan membuat tenaga kita kembali pulih. apalagi ditambah pemandangan yang indah dan udara yang sejuk disini.
Harga tiket nya juga tidak jauh berbeda dengan situ patengan yaitu 20.000 per orang dan untuk parkir 3.000 untuk roda 2, 5.000 untuk roda empat, dan 20.000 untuk bus/truk.


Tidak jauh dari pemandian air panas ciwalini ini ada pemandian air panas lain yaitu pemandian air panas cimanggu.


Tempat nya tidak jauh berbeda dengan ciwalini, hanya menurut saya cimanggu enak kurang ramai, mungkin karena saya dateng nya yang kepagian. saya sampe ke lokasi sekitar jam 9an.
Tempat nya mah bersih, trus sama ada saung saung yang bisa disewa untuk beristirahat setelah capek berenang. Tapi menurut saya mah lebih worth it ciwalini daripada cimanggu ini
Beginilah foto foto yang saya ambil di cimanggu ini. 



Related Articles

0 comments: